Mau Skor 550+? Cek Fakta TOEFL Kampung Inggris Ini!

ilustrasi toefl kampung inggris

Halo, Teman Global!

Di era sekarang, sertifikat bahasa Inggris itu udah kayak KTP kedua. Mau daftar kerja di bidang multinasional, CPNS, BUMN, lanjut S2, atau ajuin beasiswa semuanya butuh kartu satu ini.

Udah berusaha belajar mandiri di rumah tapi masih ngerasa stuck dan nggak ada progress, berarti ini tandanya Teman Global butuh partner buat belajar sekaligus ambis diTOEFL Kampung Inggris Pare!

Tapi tunggu dulu! Jangan asal packing, Teman Global!

Sebelum berangkat, Teman Global wajib paham betul soal aturan sertifikat TOEFL kampung inggris pare dan tesnya. Biar nggak salah langkah, Mimin Bahasa bakal ngasih tahu rahasianya!

Validitas dan Legalitas Sertifikat TOEFL Kampung Iggris

Banyak banget isu simpang siur yang bikin bingung di luar sana ya, Teman Global.

“Bener nggak sih Min, TOEFL Kampung Inggris itu nggak resmi? Katanya nggak laku buat ngelamar kerja ya?”

Tenang, Teman Global. Jangan telan mentah-mentah info ya! Mimin Global bakal jelasin:

Apakah Tes TOEFL Kampung Inggris Resmi?

Ini pertanyaan yang paling sering banget Teman Global tanyain. Tapi sebelum itu, ada dua jenis tes yang harus Teman Global pahami bedanya:

  1. Prediction Test (Tes Prediksi): Ini adalah tes yang diselenggarakan internal oleh lembaga kursus. Sertifikatnya dikeluarkan oleh lembaga tersebut (ada kop surat lembaga). Apakah ini resmi? Resmi sebagai bukti kompetensi belajar di lembaga tersebut, tapi TIDAK terafiliasi langsung dengan ETS (Educational Testing Service). Biasanya dipakai untuk latihan, evaluasi, atau melamar kerja di perusahaan swasta tertentu.
  2. Official Test (Tes Resmi ITP): Nah, kalau ini adalah tes yang soal dan sertifikatnya langsung dari ETS. Di Pare, banyak lembaga besar di Kampung Inggris Pare memfasilitasi siswanya untuk mengambil tes ini karena telah bekerja sama dengan institusi penyelenggara resmi.

Jadi, kalau Teman Global tanya apakah tes di Pare resmi? Jawabannya: BISA RESMI, asalkan Teman Global tetap mendaftar pada jalur Official Test yang disediakan.

Apakah Sertifikat TOEFL Kampung Inggris Bisa untuk CPNS?

Para pejuang NIP di Indonesia wajib merapat!

Untuk seleksi CPNS, BUMN, atau TNI/Polri, mayoritas instansi mensyaratkan sertifikat TOEFL ITP Official yang dikeluarkan oleh langsung oleh ETS.

“Terus Mimin Global, kalau sertifikat kursus biasa Prediction nggak laku, buat apa ke Pare?”

Tenang Teman Global. Ibaratnya begini, tempat kursus dan sertifikat yang dikeluarkan oleh lembaga TOEFL Kampung Inggris Pare adalah “bengkel” yang membuat Teman Global lancar dalam melaksanakan Official Test ITP TOEFL Kampung Inggris.

Teman Global bisa datang di Global English buat melatih kemampuan bahasa dan belajar trik menjawab soal resmi. Setelah ilmunya matang, barulah Teman Global bisa mengambil official yang juga difasilitasi di sini. Jangan harap bisa lolos tes resmi kalau skill dasarnya belum dibenahi, kan?

Modus Online dan Biaya Tes

Selain soal legalitas, banyak juga yang terjebak di penawaran-penawaran online yang menggiurkan. Tetap harus hati-hati ya, Teman Global!

Apakah Sertifikat TOEFL Kampung Inggris Online Diakui?

Zaman sekarang emang serba digital. Tapi untuk urusan tes profisiensi bahasa, Teman Global harus ekstra waspada.

  • Jika tes online tersebut adalah Official iBT Home Edition yang diselenggarakan resmi oleh ETS dengan pengawasan ketat, maka itu DIAKUI secara internasional.
  • TAPI, jika ada yang menawarkan “Sertifikat TOEFL Online Tanpa Tes” atau “Tes Web Instan 15 Menit Jadi” dari lembaga antah-berantah, Mimin pastikan itu TIDAK DIAKUI untuk keperluan serius seperti CPNS atau Beasiswa.

Verifikator dokumen sekarang canggih, lho. Mereka bisa cek nomor seri sertifikat. Jangan sampai nama Teman Global di-blacklist cuma gara-gara sertifikat bodong. Mending capek dikit belajar di TOEFL Kampung Inggris Pare, tapi hasilnya valid!

Berapa Biaya Tes TOEFL Kampung Inggris?

Biar Teman Global ada gambaran budget, Mimin spill kisarannya ya:

  • Prediction Test: Sangat terjangkau, biasanya puluhan ribu hingga seratus ribuan. Cocok buat try out berkali-kali sampai bosan. Di Global English, Teman Global bisa mengambil tes yang dimulai dari harga Rp99.000 untuk latihan tes TOEFL Kampung Inggris.
  • Official TOEFL ITP dari ETS: harga tes TOEFL iBT dari ETS bervariasi tergantung lokasi dan jenis tes. Berdasarkan informasi daris situs resmi ETS, umumnya, biaya pendaftaran untuk mengikuti sekali tes TOEFL ITP di Indonesia sekitar Rp3.300.000. Selain itu, ada biaya tambahan seperti keterlambatan pendaftaran sebesar USD 40, sekitar Rp 650.862 dan biaya penjadwalan ulang sebesar USD 60 atau sekitar Rp976.293.  

Solusi dari Global English: Paket Lengkap Penakluk Skor TOEFL

Oke, sekarang Teman Global udah paham medannya. Udah tahu mana yang resmi, mana yang bodong. Sekarang pertanyaannya: “Gimana caranya dapet skor 550+ dalam waktu singkat?”

Jawabannya, coba deh ikut belajar bareng di ekosistem yang tepat seperti Global English Kampung Inggris Pare!

Di Global English, kami mendesain program khusus buat Teman Global yang punya target tinggi tapi waktunya mepet. Sudah banyak ribuan alumni yang memilih kami, loh!

Strategy Oriented

ilustrasi toefl kampung inggris
ilustrasi toefl kampung inggris

Di Global English, kami nggak akan nyuruh Teman Global ngafalin satu kamus Oxford. Itu cara lama! Tutor kami bakal ajarin cara melihat pola soal Structure. Teman Global bakal diajarin trik buat nemuin jawaban benar tanpa harus ngerti arti seluruh kalimatnya.

Speaking Habit

ilustrasi toefl kampung inggris
ilustrasi toefl kampung inggris

Masalah utama skor listening dan speaking rendah adalah telinga yang nggak terbiasa. Di camp Global English, mau nggak mau Teman Global bakal denger bahasa Inggris tiap hari. Lama-lama, Teman Global jadi peka dan sesi listening jadi makanan empuk!

Fasilitas One-Stop-Solution

ilustrasi toefl kampung inggris
ilustrasi toefl kampung inggris

Datang dengan kemampuan nol? Tenang aja, tetep bakal  dibimbing oleh Tutor yang udah kompeten! Mau tes TOEFL yang resmi? Kami fasilitasi pendaftarannya. Jadi, Teman Global tinggal bawa badan dan niat, sisanya biar sistem Global English Kampung Inggris Pare yang akan bantu!

Yuk, Ubah Nasib Skor Kamu Sekarang!

Teman Global, kesempatan emas itu nggak datang dua kali. Lowongan CPNS, BUMN, atau Beasiswa itu ada batas umurnya. Jangan sampai Teman Global menyesal nanti cuma karena menunda belajar hari ini.

Global English sendiri punya satu program yang bakal bantu Teman Global dapetin skor TOEFL ITP, yaitu The English Master!

Cukup investasikan waktu 4 bulan dengan ikut program persiapan TOEFL Kampung Inggris ini di Global English. Yakin deh, Teman Global bakal dapetin pengalaman dan rasa bangga seumur hidup pas lihat angka 550 tercetak di sertifikat TOEFL Kampung Inggris!

Masih bingung pilih program yang mana? Atau mau curhat dulu soal target skor? Tim admin Mimin Global yang super ramah siap banget buat bantu arahin Teman Global.

Langsung aja kepoin dan klik tombol di bawah sekarang juga! Mari kita wujudkan mimpi dapetin skor TOEFL 550+ itu bareng-bareng!

Sampai ketemu di Kampung Inggris Pare ya, Teman Global! Mimin tungguin lho!

Matangkan Persiapan dan Raih Skor Impian-Mu

Jangan biarkan skor bahasa Inggris menjadi penghalang langkahmu menuju beasiswa atau karir internasional!

Rieska Novia

Rieska Novia

Halo, aku Rieska Novia! Seorang fresh graduate Ilmu Perpustakaan dan Sains Informasi. Aku tertarik pada bidang perpustakaan, literasi dan kepenulisan kreatif. Saat ini lagi menekuni bidang SEO Content Writer.

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *