5 Tips Memahami Teks Dalam Bahasa Inggris
Memahami teks dalam bahasa Inggris dengan cepat bukanlah hal yang mudah untuk dilakukan untuk mereka yang tidak menggunakan bahasa Inggris dalam kehidupannya. Hal ini dibuktikan oleh fakta bahwa setiap teks yang berbahasa Inggris memiliki tingkat kerumitan yang berbeda-beda jenisnya.
Proses memahami teks dalam bahasa Inggris dengan tingkat kerumitan tinggi yang cenderung menghabiskan banyak waktu dan energi dari si pembaca. Namun, harap diketahui bahwa Anda tidak bisa menyalahkan penulis untuk itu.
Sebagian besar waktu hilang dalam sebuah teks yang panjang dan rumit seringkali disebabkan oleh tidak adanya strategi yang cukup untuk melawan tantangan yang ada. Misalnya jika dalam akan melakukan tes.
Mau tes TOEFL, IELTS, bahkan ujian UTBK. Bisa jadi Anda makin stres dikejar oleh waktu yang terbatas tapi juga susah untuk ngerti teks yang sedang dibaca. Selain itu, ada teks bahasa Inggris cukup banyak, ada recount text, narrative text, spoof text, ada juga review text.
Mulai sekarang, Anda tidak perlu lagi merasa khawatir. karena apa? Jawabannya adalah karena penulis sudah memikirkan lima cara yang bisa kamu terapkan lengkap beserta contohnya, agar membantu kamu untuk memahami teks dalam bahasa Inggris dengan cepat.
Ingin mengetahui bagaimana cara brilian yang bisa kamu terapkan? Yuk, perhatikan baik-baik beberapa cara Memahami Teks Dalam Bahasa Inggris berikut ini!
- Temukan lah Waktu Membaca Terbaik Kamu
Tips pertama untuk Memahami Teks Dalam Bahasa Inggris Temukan lah Waktu Membaca Terbaik Kamu. Layaknya seorang penulis yang memiliki waktu terbaik nya untuk menyelesaikan sebuah novel, seorang pembaca juga memiliki waktu yang tepat untuk melakukan kegiatan membaca.
Kenapa sih kita harus menentukan waktu membaca terbaik itu sangat penting? karena di saat kita membaca mempengaruhi tingkat kecepatan kita memahami bacaan tersebut. Jadi begini, coba kamu bayangkan saat membaca suatu buku yang tebal di malam hari dengan posisi mata terkantuk-kantuk.
Bisakah kamu memahami apa yang sedang kamu baca dengan kondisi seperti itu? Kemungkinan besar tidak, hanya karena kamu tidak melakukannya di waktu yang tidak tepat.
Keinginan untuk memahami suatu teks berbahasa Inggris dengan cepat membuatmu menemukan waktu membaca terbaik menjadi semakin penting. Mengapa? Tentunya karena bacaan yang ingin kamu selesaikan tidak ditulis dalam bahasa keseharian mu.
Dalam hal ini, tantangan terbesar nya adalah bukan untuk mampu membaca teks berbahasa Inggris tetapi memahami isi bacaan tersebut menjadi lebih cepat dan akurat. Sehingga, sebelum membaca sebaiknya kamu menemukan waktu membaca yang tepat untuk hasil yang lebih maksimal.
Artinya, ketahuilah bahwa dalam proses memahami kamu dapat bertemu dengan kata-kata, tata bahasa, istilah, frasa yang belum pernah kamu temui. Nah, ketidaktahuan seperti ini terkadang dapat menghambat mu dalam memahami bacaan yang ingin kamu selesaikan dengan cepat.
Tapi kamu nggak usah khawatir. Terkadang, kamu harus mencarinya atau kamu tidak akan dapat memahami informasi penting. Melakukan ini pasti akan memakan waktu yang lebih lama. Jadi, temukan lah waktu membaca yang terbaik dan manfaatkan lah waktu tersebut dengan sangat bijaksana.
Baca Juga : 6 Rahasia Sukses Mahir Bahasa Inggris
- Pikirkanlah Informasi yang Ingin Kamu Ketahui
Tips keduauntuk Memahami Teks Dalam Bahasa Inggris adalah Pikirkanlah Informasi yang Ingin Kamu Ketahui. Sebelum saya mulai, percayalah bahwa kamu akan menemukan keajaiban jika menerapkan satu langkah ini. Pertama, penting untuk mengetahui bahwa tidak jarang seseorang dipertemukan dengan teks panjang dalam bahasa Inggris.
Contohnya bisa berupa jurnal ilmiah dengan bahasa Inggris. Nah, sadar kah kamu bahwa kerap merasa kita harus membaca seluruh bacaan yang tidak pendek dan ingin menyelesaikannya untuk memahami suatu materi?
Bagi saya, saya pasti bisa memahaminya, tetapi hanya sampai menyadari bahwa saya tidak perlu membaca keseluruhan teks tersebut.
Jadi, apa yang bisa saya lakukan? Kamu bisa mulai merencanakan serangan. Dalam hal ini, langkah pertama yang harus kamu ambil dan mulai adalah memikirkan informasi apa yang ingin kamu cari.
Selanjutnya, ketika belajar, kamu menemukan sebuah teks, kamu dapat membuat daftar pertanyaan yang ingin kamu cari jawabannya dalam bacaan tersebut. Misalnya, seorang penulis mungkin mempunyai keinginan untuk menjelaskan segala hal yang berkaitan dengan usus manusia. Namun, jawaban yang kamu cari adalah bagaimana usus manusia bekerja.
Mengetahui hal ini, kamu tinggal menemukan dan membaca bagian yang ada di teks, yang mengandung jawaban dari pertanyaan mu. A
da saatnya untuk membaca sepintas untuk mendapatkan ide utama. Kita juga tidak perlu untuk membaca teks dengan kata per kata, tetapi membaca dengan frasa demi frasa.
Seperti yang saya katakan sebelumnya, memahami teks dalam bahasa Inggris tidaklah sesederhana memahami teks dalam bahasa Indonesia yang notabene bahasa indonesia adalah bahasa utama kita.
Artinya, pertemuan dengan kata-kata sampai istilah yang belum kamu pahami bukanlah suatu hal yang dapat kamu hindari. Hal inilah yang membuat para pembaca sulit memahami teks.
Nah, mengetahui informasi apa yang ingin kamu cari akan membantu mu memiliki banyak waktu untuk mempelajari bagian yang benar-benar perlu dipahami. Keterampilan yang satu inilah salah satu strategi membaca suatu bacaan yang sulit.
- Jangan Mencoba untuk Mengartikan Semua Kata
Tenang, kali ini kamu dapat bernapas lega mengetahui bahwa kamu tidak perlu mengartikan setiap kata untuk Memahami Teks Dalam Bahasa Inggris.
Tahukah kamu bahwa mencoba untuk mengartikan setiap kata dalam teks berbahasa Inggris hanya akan membuatmu kelelahan? Kamu pasti dapat membayangkan ketika kamu kelelahan, bukan?
Yup kamu mungkin bisa kehilangan kesempatan untuk menemukan jawabannya. Meskipun kadang kita merasa perlu untuk tahu semua kata dalam teks.
Wait, bagaimana jika saya tidak mampu memahami maksud dari kata tertentu yang ada di dalam teks? Bukankah saya tidak mempunyai pilihan lain selain mencari arti kata itu?, kalau begitu caranya kamu bisa dalam masalah.
Layaknya orang yang pernah merasakan putus cinta, bahagia tanpa mempunyai pasangan adalah hal yang tidak mustahil. Nah, kamu juga bisa memahami bacaan tanpa harus mengetahui semua arti kata yang terkandung di dalamnya, dengan demikian, kamu akan bisa lebih cepat memahami teksnya.
- Pecah Kalimat ke dalam Beberapa Bagian
Ketika membaca suatu teks dalam Bahasa Inggris, terlebih dalam UTBK, tes TOEFL atau IELTS, biasanya kamu akan dipertemukan dengan kalimat yang sangat rumit untuk dipahami.
Nah, suatu kalimat bisa terlihat sangat rumit karena kalimat tersebut terlalu panjang atau mempunyai struktur yang rumit. Kalimat seperti ini tidak jarang membuat pembaca berhenti mencoba memahami.
Padahal, kalimat yang terlihat sangat rumit bukannya tidak mungkin untuk dipahami. Hanya membutuhkan sedikit usaha.
Jadi sebelum mulai membaca keseluruhan isi teks tersebut, lebih baik jika kamu memecah kalimat menjadi beberapa bagian. Ini merupakan salah satu strategi membaca yang rumit.
Baca Juga : Berikut Cara Memilih Kamus Bahasa Inggris dengan Benar
- Tulis lah Kembali Informasi yang Kamu Temukan Secara Ringkas
Masih terdapat satu langkah terakhir yang perlu kamu lakukan untuk Memahami Teks Dalam Bahasa Inggris, yaitu adalah membuat ringkasan mu sendiri. Apakah kamu ingat daftar pertanyaan yang ingin kamu cari jawabannya dalam teks bacaan?
Nah, saatnya kamu memahami kembali bacaan tersebut. Sekarang kamu dapat melakukannya dengan cara membaca kembali secara sekilas apa yang sudah kamu baca sebelumnya.
Setelah itu, tinggal mencoba untuk menjawab daftar pertanyaan mu secara mandiri. Jika kamu berhasil menjawabnya dengan tepat, silahkan lakukan kembali aktivitas yang kamu suka.
Itulah lima cara memahami teks dalam bahasa Inggris yang perlu kamu ketahui. Menurut penulis, menjadi mahir dalam memahami teks dalam bahasa Inggris bukanlah suatu kemampuan yang dapat kamu peroleh hanya dengan sekali baca.
Dalam kasus ini, buatlah dirimu menjadi terbiasa untuk membaca beberapa teks berbahasa Inggris. Percayalah, kebiasaan ini akan bisa membuatmu untuk mendapatkan banyak kosakata baru dalam pengetahuan mu. Berlatih lah setiap ada kesempatan untuk membaca teks berbahasa Inggris.