Tips Belajar Grammar Di Kampung Inggris Pare

Bagikan :

kampung-inggris.co.id – Belajar bahasa inggris bagi kalian pemula bukanlah hal yang mudah. Terutama yang masih memiliki kemampuan minim. Apalagi jika harus mengikuti tata bahasa atau grammar yang ada pada bahasa inggris terkadang hal ini yang menyulitkan kita sehingga banyak yang menyerah ditengah jalan.

Berbeda sekali dengan bahasa Indonesia, hal ini juga yang menurunkan semangat orang-orang untuk belajar bahasa inggris dari segi grammarnya karena terkesan ribet dan banyak aturan. Tetapi jangan sampai hal ini membuat kalian merasa malas untuk mempelajarinya jika kalian mampu menguasai pasti segala masalah atau kesulitan-kesulitan yang ada didalam bahasa inggris kalian akan ikut terselesaikan.

Banyak cara yang bisa kita coba agar belajar grammar menjadi lebih mudah dan tidak terkesan banyak aturan. Asal kalian harus ada tekat dan niat yang baik semua akan berjalan lancar dengan sendirinya. Berikut ini adalah cara yang harus kalian lakukan atau praktekkan jika ingin belajar grammar dalam bahasa inggris,

Tips Belajar Grammar Di Kampung Inggris Pare
sukses di kampung inggris
  1. Memperbanyak membaca

Agar kita mudah mempelajari grammar dalam bahasa inggris kita diwajibkan rajin membaca bacaan apapun itu asla ingat bahasa inggris ya bukan novel bahasa Indonesia, agar mempermudah kita mempelajari tenses yang ada didalam kalimat-kalimat buku tersebut. Dengan cara terus mengulang kalimat-kalimat dalam bahasa inggris, hal ini merupakan tips simple yang wajib kalian coba selain itu juga bisa langsung kalian praktekkan sendiri tanpa membutuhkan partner atau lawan.

 

  1. Pelajari tenses lebih mendalam

Kita pasti sudah pahamkan tenses itu apa? tenses dalam bahasa inggris adalah perubahan bentuk kata kerja untuk mengungkapkan suatu peristiwa yang memiliki hubungan erat dengan waktu kejadian.

Disini dalam  garis besar tenses dibagi menjadi 2 yaitu : past (lampau), present (sekarang) dan secara umum  dibagai menjadi 3 yaitu : past (lampau), present (sekarang), future (akan datang). Kalian harus benar-benar memahami hal ini agar grammar kalian tidak keteteran.

Ada 16 tenses dalam bahasa inggris mulailah untuk mempelajari 3 tenses dasar yang akan memudahkan kita dalam belajar grammar contoh: ( past, future, dan present). 3 komponen itu jika kita mampu atau menguasai pasti semuanya  akan berjalan dengan lancar.

 

  1. Sharing dengan teman yang pandai grammar

Cara selanjutnya adalah dengan sharing bersaman teman yang jago grammar. Dengan cara ini kalian akan mengetahui dimana sih letak kesalahan kita saat menyusun kalimat- kalimat dalam bahsa inggris.

Selain itu dengan sering sharing pasti banyak ilmu yang bisa kita dapat hal sederhana ini sangat bermanfaaat jika kita ingin meraih kesuksesan dalam meningkatkan kemampuan grammar kita. Sharing dengan teman juga tidak mengeluarkan biaya kan? Selain itu kita juga bisa sambil berkumpul bersama teman-teman kita menghabiskan waktu dengan kegiatan yang bermanfaat.

 

  1. Ubah kebiasaan kita

Jika kalian ingin hasil belajar grammar dengan lancar dan benar jangan pernah ragu untuk merubah kebiasaan kalian. Contohnya yang biasanya hobi banget dengerin lagu berbahasa Indonesia. Coba deh sekarang kalian rubah dengan membiasakan diri mendengarkan lagu yang menggunakan bahasa inggris, mulailah untuk memahami dan pelajari lirik-liriknya.

Selain itu kalian juga bisa merubahnya dengan menonton film berbahasa inggris tidak melulu bahasa Indonesia saja. Atau mencoba membiasakan bahasa inggris dalam setiap kesempatan seperti sekedar bercakap-cakap singkat dengan teman atau saudara agar terus terasah kemampuan kita dalam menyusun kalimat dengan grammar yang tepat.

 

  1. Cobalah untuk memahami pola kalimat

Kita pasti tau hal ini lah yang terkadang membuat kit alupa atau salah dal;am menyusun atau membuat pola pada suatu kalimat. Pada dasarnya kemampuan masing – masing individu akan berbeda- beda. Ada yang cepat meangkap ada juga yang sangat sulit unttuk menangkap materi. Coba kenali pola menempatkan subjek pada awal kalimat setelah itu untuk urutan atau posisi kedua adalah kata kerja dan berikutnya di posisi ketiga ditempati oleh objek atau keterangan lain baik itu waktu atau tempat. Dengan selalu memegang prinsip ini pasti kalian akan lancar dalam memahami grammar.

 baca juga Tips Belajar Bahasa Inggris dengan Mendengarkan Lagu

  1. Berlatih menulis cerita

Disini kalian harus berlatih membuat cerita dengan bahasa inggris sesuai alur yang kalian inginkan. Asahlah kemampuan belajar structure-mu dalam hal ini harus ada ketentuan-ketentuan yang wajib kalian pahami. Cobalah membuat sebuah cerita dengan memahami atau memeprhatikan waktu kejadian cerita tersebut, seperti dimasa lampau, waktu sekarang atau yang akan datang. 3 hal itu bisa kalian pilih salah satu untuk membuat cerita dan mengasah kemampuan grammar kalian.

 

  1. Pakailah aplikasi untuk mempermudah grammar

Dalam hal ini kita melibatkan teknologi yang bis amembantu kita iuntuk mempermudah kita dalam melakukan aktifitas. Seperti halnya didunia sekarang kecanggihan teknologi semakin berkembang dan kita harus bisa mengimbanginya agar semua berjalan dengan baik. Jaman sekarang sudah banyak aplikasi – aplikasi yang dapat meningkatkan pemahaman serta kemampuan kita untuk belajar garammar. Aplikasi tersebut bisa kita ambil dari internet lalu dipasang di smartphone, laptop atau computer kita. Dengan cara ini kita bisa mengoreksi hasil dari kalimat-kalimat yang sudah kita buat serta membantu kita mengetahui dimana letak kesalahan yang kita lakukan.

 

  1. Jangan takut membuat kesalahan

Dalam proses belajar tidak mungkin kita selalu benar ada kalanya kita melakukan kesalahan. Hal ini jangan sampai mematahkan semangat kita untuk terus belajar, belajar dan belajar. Kesalahan diawal adalah hal yang biasa, justru karena kesalahan ini kita jadi paham sampai mana kemampuan kita mamahami sebuah materi pembelajaran. Dan karena kesalahan yang kita buat ini akan menjadikan kita lebih semngat dalam belajar untuk terus meningktakan kemampuan kita. Jangan takut membuat kesalahan karena ini adalah proses alami yang harus kita jalani.

baca juga Tips Sukses Lancar Bahasa Inggris Di Kampung Inggris

  1. Berlatih terus dan terus

Yap! Hal ini harus kalian coaba setiap hari, bukan berarti seharian kalian belajar ya mksudnya disini kalian harus konsisten dalam prose belajar. Jadwal yang terarah dan proses belajar dalam waktu yang efektif  akan membuat kalian lebih mahir dalam proses pengembangan grammar. Untuk itu berlatih terus dan terus adalah kunci utama, dimana kalian bisa mempraktekannya dalam situasi apapun dan dimanapun.

 

  1. Menyiapkan kamus bahasa inggris

Tips selanjutnya dalah menyiapkan kamus bahasa inggris dimanapun kita berada. Pribahasanya adalah “sedia payung sebelum hujan” ya kalian pasti taukan maksudnya apa. Kamus yang kita bawa kemana-mana akan memudahkan kita jika suatu saat menemukan kalimat atau kata asing yang belum pernah kita ketahui artinya atua kata asing yang masih kita duga-duga saja artinya. Maka dari itu kamus termasuk hal atau tips penting yang harus kalian bawa.

 

Nah, itulah dia beberapa tips yang bisa kalian coba untuk meningkatkan grammar kalian . jangan pernah menyerah sebelum ada perubahan pada diri  kalian. Selamat mencoba semoga bermanfaat. ^-^

[qsm quiz=3]